CAKRAWALAJAMPANG – Pondok Pesantren Riyadhoh Al-Karomah, yang terletak di Tegallega, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi, kembali menggelar Haol Akbar Tuan Syekh Abdul Qadir Jailani QS. RA ke-6 pada Sabtu, 18 Oktober 2025.
Acara ini menjadi salah satu agenda tahunan terbesar di wilayah tersebut dan selalu mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat, para santri, alumni, serta pecinta majelis dzikir.
Panitia menyebutkan bahwa acara ini bertujuan untuk memperkuat spiritualitas umat dan menumbuhkan kecintaan kepada para wali Allah.
Baca Juga: Desa Caringin Wetan Gelar Musrenbangdes Perubahan RPJMDes 2020–2027, Camat Dorong Sinergi untuk Kemajuan DesaAcara akan dipimpin oleh Guru Besar Syekh Abuya Singa, yang dikenal luas sebagai ulama kharismatik dan pembimbing ruhani. Dengan dipimpinnya oleh beliau diharapkan mampu memberikan pencerahan serta motivasi spiritual kepada para jamaah.
Pihak pesantren menyampaikan bahwa kegiatan ini terbuka untuk masyarakat umum tanpa dipungut biaya. Jamaah dari berbagai daerah bahkan diperkirakan akan hadir untuk mengikuti gelaran akbar ini.
Baca Juga: Tiga Kejadian Bencana Terjadi di Kabupaten Sukabumi, Tidak Ada Korban JiwaHaol dan pembacaan manakib merupakan tradisi yang telah lama hidup di kalangan pesantren. Melalui acara ini, Ponpes Riyadhoh Al-Karomah berkomitmen menjaga warisan para ulama sekaligus mempererat ukhuwah Islamiyah.
“Dengan mencintai para wali, kita berharap mendapatkan keberkahan dan diteladankan akhlaknya,” ujar panitia dalam keterangan tertulis.
Acara ini didukung oleh berbagai pihak, termasuk Cakrawala Jampang sebagai sumber informasi dan dokumentasi kegiatan.












